Berita

Dongfeng eπ 007 jadi kendaraan listrik pertama dengan empat motor

×

Dongfeng eπ 007 jadi kendaraan listrik pertama dengan empat motor

Share this article


Jakarta (ANTARA) – Pabrikan otomotif Dongfeng meluncurkan varian sedan eπ 007 sebagai kendaraan produksi massal pertama di Tiongkok yang dilengkapi dengan empat motor di roda (motor hub).

Dilaporkan Carnewschina pada Selasa waktu setempat, model baru ini mempertahankan dimensi pendahulunya, yaitu panjang 4.880 mm, lebar 1.915 mm, dan tinggi 1.476 mm, dengan jarak sumbu roda 2.915 mm.

Berdasarkan dokumen pengajuan kendaraan yang dirilis Kementerian Perindustrian dan Teknologi Informasi (MIIT) Tiongkok, inovasi Dongfeng eπ 007 terletak pada sistem penggeraknya yakni empat motor independen di dalam roda, masing-masing bertenaga 100 kilowatt yang diproduksi oleh Shanghai Automobile Electric Drive Co., Ltd.

Inovasi ini memungkinkannya menghasilkan total daya 400 kW (536 hp).

Baca juga: Nissan-Dongfeng sajikan N7 untuk pasar China mulai Mei 2025

Ilustrasi sistem penggerak Dongfeng eπ 007. (ANTARA/Dongfeng Global)

Adapun sistem motor in-wheel yang inovatif ini menghadirkan beberapa keunggulan di antaranya peningkatan efisiensi dengan kerugian mekanis sekitar 30 persen lebih rendah, peningkatan kemampuan manuver dengan radius putar yang berkurang 10 hingga 15 persen, kontrol roda independen untuk traksi dan stabilitas yang superior, peningkatan ruang interior berkat penghapusan komponen drivetrain tradisional, serta regenerasi energi 25 persen lebih efisien melalui kontrol rem yang presisi.

Arsitektur kendaraan memungkinkan penempatan baterai yang fleksibel dan menciptakan desain lantai yang rata, sehingga meningkatkan kenyamanan penumpang dan ruang kargo.

Penghapusan komponen powertrain tradisional juga menghasilkan biaya perawatan 20 hingga 30 persen lebih rendah.

Sedangkan desain eksteriornya sebagian besar tidak berubah, menampilkan siluet fastback dengan tampilan ramping dan berteknologi tinggi.

Fasia depan menampilkan lampu depan yang tajam dan sipit serta logo T ganda minimalis, sementara bagian belakang dilengkapi bilah lampu LED kontinu yang melengkapi atap kaca panoramik.

Baca juga: Honda kenalkan dua model terbaru dalam lini mobil listrik Ye di China

Baca juga: China mungkin paksa produsen mobil besar untuk merger

Pewarta:
Editor: Indriani
Copyright © ANTARA 2025

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *